Learn And Share With Faried

Facebook Timeline Untuk Fanpage (Fitur Terbaru)

Facebook Timeline Untuk Fanpage - Belum usai semua pengguna facebook menerapkan fitur timeline ke profil mereka masing-masing, kini facebook akan menghadirkan fitur terbaru dan tentunya tidak kalah menarik juga. Kalau sahabat melihat judulnya pasti sudah tahu kan fitur terbaru tersebut ?.,apalagi untuk sahabat yang sering bergelut dengan aplikasi jejaring sosial facebook dan yang telah mengaktifkan Timeline untuk profil mereka.

Tapi kali ini fitur tersebut hanya dikhususkan untuk pengguna yang memiliki fanpage / halaman penggemar. Fitur Timeline seperti yang terlihat pada tampilan profil pengguna, kini sudah bisa diaktifkan juga pada fanpage / halaman penggemar yang juga dibuat oleh pengguna, untuk sahabat yang belum memiliki buruan bikin deh..itung-itung sebagai tempat untuk promosi blog di facebook (bagi blogger).

Mengenai cara dan syarat untuk membuat fanpage, mohon maaf karena saya masih belum bisa update di blog inspirasi ini. Tapi saya akan sharing sedikit saja tentang manfaat jika kita memiliki fanpage. Untuk pengguna personal, katakanlah sahabat masih memiliki status sebagai anak sekolah bisa memanfaatkan fanpage untuk menyimpan hal-hal yang berkaitan dengan tugas sekolah kalian.

Sebagai contoh sahabat sedang disuruh oleh guru mencari tugas di internet tentang Cara Menginstal Microsoft Office 2007, dan jika sahabat sudah mendapatkan tugas tersebut mungkin sahabat bisa menyimpan alamat situs/blog dari artikel tersebut pada fanpage. Karena tidak menutup kemungkinan suatu saat sahabat masih akan disuruh untuk mencari tugas tentang Cara Menginstall Aplikasi yang lain maka sahabat tinggal mengunjungi lagi alamat artikel tersebut yang mungkin menyediakan juga Cara Menginstall aplikasi yang lain.

So, selain menghemat waktu untuk mencari tugas sekolah, sahabat juga bisa update status facebook.,menarik bukan ?, Dan tentang manfaat fanpage untuk sahabat Blogger saya rasa saya tidak perlu menjelskan juga..karena saya yakin semua sahabat blogger sudah tahu.


desain awal facebook fanpage

Tampilan Facebook Fanpage sebelum Menggunakan Timeline


Tampilan Facebook Fanpage Setelah Pratinjau Timeline

Tampilan Facebook Fanpage Setelah Pratinjau Timeline

Untuk mengaktifkan fitur timeline pada fanpage/halaman penggemar kita di facebook, sahabat tinggal buka saja fanpage sahabat, maka pada header fanpage akan muncul pemberitahuan Telah Hadir: Halaman Facebook Baru. Sahabat klik saja menu Pratinjau yang terletak dibawah menu Beranda untuk sekedar mencoba dan melihat-lihat.

Oh iya, hampir lupa, fitur timeline untuk fanpage ini baru resmi dirilis pada tanggal 30 Maret 2012 nanti. Dan menurut Pemiliknya pada tanggal itu juga semua fanpage/halaman penggemar akan secara otomatis mendapatkan fitur timeline untuk fanpagenya. Dan satu lagi, jika sahabat menerbitkan timeline tersebut sekarang, untuk sementara hanya sahabat dan admin lain yang bisa melihat perubahannya sampai pada tanggal timeline untuk fanpage resmi rilis.

Demikian sedikit info yang mudah-mudahan berguna untuk sahabat..
Terima kasih dan tidak lupa salam hangat dari blogger newbie.

Rating: 3.7

2 komentar:

Fikri mengatakan... balas

Wah iya nih baru tahu... lihat FP-nya sobat...

nice share dan terimakasih ya

salam kenal
salam semangat
dan semoga sukses

Faried Blogger mengatakan... balas

@Fikri: iya sob, timeline udah bisa terapkan pada fanpage.
salam kenal juga sob..
n' makasih udah berkunjung.

tetap semangat dan semoga sukses juga

Posting Komentar

Attention..!!
Blog ini adalah Blog Dofollow..
Jadi, silahkan berkomentar yang santun dan relevan..

Persyaratan :
1. Follow via Google FriendConnect dulu agar komentar Anda bisa cepat saya balas.
2. Dilarang menyertakan link di dalam komentar, jika ingin menyertakan link sebaiknya pada pilihan Name/URL.

Dan sebagai rasa terima kasih,
saya akan Follow + Berkomentar juga pada blog Anda.